Gambar. Juara Umum FESPENAS 2025
Magetan, Ar-Rohman Media - Pada 23 Januari 2025, Pondok Pesantren Ar-Rohman Tegalrejo mencatatkan sejarah dengan meraih gelar Juara Umum di ajang Festival Pesantren Nasional 2025. Raihan tersebut merupakan sebuah prestasi manis di awal tahun bagi Pondok Pesantren Ar-Rohman Tegalrejo. Prestasi ini menjadi bukti nyata dari komitmen Pondok Pesantren Ar-Rohman Tegalrejo dalam mencetak santri berprestasi dan berakhlak mulia. Kesuksesan ini tidak diraih dalam waktu singkat. Perjalanan panjang penuh tantangan telah dilalui oleh Pondok Pesantren Ar-Rohman Tegalrejo. Meskipun masih sering menghadapi keraguan terkait eksistensi dan peranannya, Pondok Pesantren Ar-Rohman Tegalrejo terus membuktikan kualitasnya sebagai lembaga pendidikan yang unggul. Pengasuhan santri di Pondok Ar-Rohman Tegalrejo tidak hanya menyediakan tempat tinggal bagi para santri, baik yang menempuh pendidikan di MTs Ar-Rohman Tegalrejo maupun SMK Ar-Rohman, tetapi juga menjadi pusat pembentukan karakter dan keterampilan mereka.
Pengasuh pondok bersama para ustadz dan ustadzah telah bekerja keras memberikan pembinaan terbaik. Berkat perjuangan dan dedikasi mereka, para santri mampu menunjukkan prestasi yang membanggakan di berbagai bidang. “Kami mengucapkan syukur yang mendalam atas perjuangan para ustadz dan ustadzah dalam mendampingi santri. Hasil ini adalah buah dari kerja keras semua pihak,” ungkap Ky. Muhammad Ridlo Rifai yang merupakan Pengasuh Pondok Pesantren Ar-Rohman Tegalrejo. Keunggulan Pondok Ar-Rohman terletak pada program andalannya, yaitu Fahmut Turats (pemahaman kitab kuning) dan Hifdzul Qur'an (hafalan Al-Qur'an). Kedua program ini berhasil membentuk santri yang tidak hanya kompeten secara akademis, tetapi juga memiliki keunggulan spiritual dan intelektual.
Gambar. Santri berfoto bersama setelah berkompetisi di FESPENAS 2025
Hal ini tercermin dari berbagai prestasi yang diraih, seperti juara dalam Musabaqah Qira’atil Kutub (lomba membaca kitab kuning) dan berbagai kompetisi Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ), termasuk Musabaqah Hifdzil Qur'an (MHQ) dan Musabaqah Syarhil Qur'an (MSQ). Selain itu, santri Pondok Pesantren Ar-Rohman Tegalrejo juga berhasil meraih penghargaan dalam lomba pidato berbahasa Arab, Inggris, dan Indonesia, serta menorehkan prestasi di bidang seni seperti banjari. Pada ajang Festival Pesantren Nasional 2025 yang diselenggarakan oleh MAN 2 Ponorogo, santri Pondok Pesantren Ar-Rohman Tegalrejo berhasil meraih prestasi berikut :
- Juara 1 Festival Banjari : Tim Banjari Syauqul Mustofa
- Juara 1 MQK (Musabaqah Qira'atil Kutub) : Gus Muhammad Topan
- Juara Harapan 3 MHQ (Musabaqah Hifdzil Qur'an) : Anti Izzatul Jannah
Gambar. Santri berprestasi juara Fespenas 2025
Berdasarkan capaian tersebut, Pondok Pesantren Ar-Rohman Tegalrejo berhak menyandang gelar Juara Umum Fespenas 2025. Keberhasilan ini menegaskan posisi Pondok Pesantren Ar-Rohman Tegalrejo sebagai salah satu pondok pesantren terkemuka di Magetan dan sekitarnya. Dengan semangat juang yang tinggi dan dukungan dari berbagai pihak, Pondok Pesantren Ar-Rohman Tegalrejo terus melahirkan generasi muda yang tidak hanya unggul dalam prestasi, tetapi juga menjadi teladan dalam kehidupan bermasyarakat. Semoga prestasi ini menjadi motivasi untuk terus berkarya dan memberikan manfaat yang lebih luas bagi umat dan bangsa.
: